Kursus Penyelam Open Water

Bila anda ingin merasakan kehebatan dunia bawah laut maka disinilah semua berawal. Dengan menyelesaikan Kursus Penyelam Open Water PADI , sertifikasi yang paling populer di dunia anda akan dapat untuk menyelam bersama penyelam lain di laut lepas tanpa pengawasan instruktur

Para penyelam berbagi cintanya dengan laut, dan biasanya teman sesama peselam akan jadi teman seumur hidup, berbagi pengalaman dan petualangan. Sertifikat menyelam PADI dapat diambil disini di pusat selam kami di indahnya Bali dan didampingi oleh tim Instruktur berpengalaman.

IDR pp

Semua harga dalam Rupiah Indonesia x 1000

BAGAIMANA CARANYA?

PERSYARATAN

Bila anda diatas 10 tahun dan menjawab semua pertanyaan tentang kesehatan anda dengan TIDAK ,maka and lolos! Isi formulir, tandatangani dan anda hampir siap bersenang -senang di air!

MATERI PEMBELAJARAN

Anda akan mengerjakan materi pembelajaran dan menyaksikan DVD bersama dengan siswa lain dan Instruktur berpengalaman PADI

KOLAM RENANG

Berikutnya adalah memakai baju neoprene anda dan menuju kolam renang dimana kami akan menjelaskan bagaimana memakai dan menggunakan alat- alat selam.

NAFAS PERTAMA

Segera setelah anda merasakan nafas pertama dibawah laut, anda tidak akan pernah melupakannya!

MENYELAM DI LAUT

Ini adalah saat yang menggembirakan selama anda meyelami lautan, dimana segala keajaiban dibawah ombak ditemukan.

Siapkah anda untuk Sertifikasi Selam Scuba PADI anda?

pertama.Sesampainya di pusat selam , kami akan meminta anda mengisi berkas lain yang diperlukan. Mohon diingat bahwa anda harus mengisi formulir kesehatan. Bila ada jawaban YA di salah satu pertanyaan , kami akan memerlukan sertifikat kesehatan dari dokter anda , sebelum membawa anda ke kolam.
Setelah pengisian berkas selesai , maka kita akan berlanjut ke pembelajaran materi dan menonton DVD bersama dengan siswa lain dan seorang Instruktur terlatih PADI.
Atau mungkin peninjauan singkat untuk eLearning atau kami meninjau pengetahuan anda kembali dan mengerjakan soal untuk non eLearning.
Setelah itu kami akan masuk dan memulai sesi kolam renang , ada 5 kali selam untuk diselesaikan. Sekarang anda menyelam scuba! Biasanya ini mudah dilakukan dalam sehari , walau kadang kita butuh 2 hari untuk menyelesaikannya. kecepatan tergantung pada anda , kami hanya mendampingi anda, bila anda butuh lebih banyak waktu , kami akan berikan..
Setelah ini kami akan mengantar anda kembali ke hotel.

Hari kedua diawali dengan penyegaran tentang beberapa keterampilan yang anda pelajari kemarin lalu waktunya kita ke pantai dan mulai melihat-lihat keajaiban bawah laut.

Kembali ke pusat selam dan tinjau kembali yang anda pelajari dan mengerjakan tugas akhir (Jangan panik,! kursus dirancang sedemikian rupa , sehingga saat anda mengerjakan tugas akhir anda sudah terbekali dengan apa saja yang mungkin ada di soal)

Hari ke 3 diawali dengan briefing dan peninjauan kemudian berangkat ke laut untuk menyelam di laut lepas yang ke 3 dan 4 , mempraktikkan yang telah anda pelajari di kelas dan kolam.

Setelah penyelaman yang sukses anda siap untuk disertifikasi sebagai penyelam Open Water PADI dan bergabunglah dengan jutaan peselam scuba di seluruh dunia.

Anda mungkin berada di Bali untuk berlibur maka jadwal kita bisa atur dengan fleksibel, memastikan waktu yang anda habiskan jadi mengesankan.

Ada beberapa cara untuk menyelesaikan kursus anda, dan yang terbaik adalah menyelesaikan pelajaran materi di rumah dan menghemat waktu liburan anda yang berharga di Bali untuk sesi di dalam air. Kami dapat menyarankan anda untuk mengambil program eLearning PADI.

Kami harap anda mengalami petualangan baru yang luarbiasa dan ingin menyelam lagi dan lagi , dan tentu ada cara dan pilihan untuk merintis karir di industri selam, ganti dari pekerjaan kantor untuk lautan!

PERSYARATAN
Minimum berumur 10 tahun melengkapi Surat Pernyataan kesehatan
DURASI
3 hari
YANG TERMASUK
Semua alat-alat selam Manual Open Water Log book dan sertifikasi Makan siang ‚ air mineral and handuk Antar jemput hotel.

    Nama Anda (penting)

    Alamat Email (penting)

    Subjek

    Pesan Anda

    This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

    Tidak punya cukup waktu untuk kursus Open Water PADI penuh?
    Cobalah Kursus Penyelam Scuba PADI